Purnama Hadi Ketua Divisi Teknis PPK Kecamatan Patamuan

RedBabel-PADANG PARIAMAN –-Sebanyak 38 Pengawas Tempat Pemungutan suara(PTPS)se-Kecamatan Patamuan mengikuti bimbingan (bimtek)berupa teknis penyelenggaraan Pilkada.

Bimtek diadakan Panitia Pengawasan Kecamatan (Panwascam) Patamuan dengan mengundang Ketua Divisi Teknis PPK Patamuan, Purnama Hadi.

Acara digelar di Rumah Makan Butan Baru Bisati, Kecamatan VII Koto Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat, 18 November 2024. Menurut Ketua Panwaslu Patamuan, Bimtek tersebut digelar guna mengoptimalisasi penguatan kapasitas SDM terhadap seluruh anggota PTPS.

Selain itu, Bimtek ini lebih menekankan pada pelaksanaan teknis di lapangan agar pengawasan pada Pilkada serentak 2024 mendatang dapat berjalan lancar dan optimal.

Sementara Ketua Divisi Teknis PPK Patamuan, Purnama Hadi, mengatakan bahwa Bimtek ini sangat bermanfaat bagi anggota PTPS. Bimtek ini kata dia, akan dijadikan acuan untuk menyamakan persepsi antara KPPS dan PTPS.

Ia juga berpesan, agar PTPS dalam menjalankan tugasnya menjaga netralitas dan bekerja sesuai tupoksi agar Pilkada berjalan aman.(ajr/RB)

By Admin

Instagram
WhatsApp