![]()
RedBabel-BANGKA – Kondisi cuaca yang tidak menentu bahkan cenderung ekstrem dalam beberapa waktu terakhir, Komandan Pos TNI Angkatan Laut (Danpos TNI AL) Sungailiat, Pelda Suwardi, memberikan imbauan kepada masyarakat Kabupaten Bangka khususnya masyarakat maritim dan nelayan Bangka Belitung (Babel) pada umumnya yang hendak melaut.
Ia mengingatkan agar para nelayan serta pengguna transportasi laut selalu mengutamakan keselamatan sebelum dan selama beraktivitas di laut, salah satu hal penting yang ditekankan adalah memastikan kondisi cuaca terlebih dahulu sebelum berangkat.
“Kami mengimbau masyarakat, khususnya nelayan, agar selalu waspada terhadap perubahan cuaca yang bisa terjadi secara tiba-tiba. Pastikan informasi cuaca sudah diperoleh sebelum melaut,” imbau Pelda Suwardi.
Hal lain yang tak kalah penting untuk dipersiapkan secara khusus adalah kelengkapan alat keselamatan saat berlayar, seperti jaket pelampung, alat komunikasi, serta perlengkapan pendukung lainnya guna mengantisipasi situasi darurat di laut.
Ia juga menyampaikan bahwa himbauan ini merupakan bagian dari komitmen TNI AL dalam menjaga keselamatan masyarakat pesisir serta meminimalisasi risiko kecelakaan laut akibat cuaca ekstrem.
“Jangan memaksakan diri untuk melaut apabila kondisi cuaca tidak mendukung. Kehadiran TNI AL selalu untuk masyarakat, khususnya dalam memberikan perlindungan dan rasa aman di wilayah perairan. Keselamatan jiwa jauh lebih penting daripada hasil tangkapan,” pungkas Pelda Suwardi. (TimSMSI/RB)