RedBabel, Jakarta- Asosiasi Dinas Kominfo Provinsi se-Indonesia pada hari Sabtu (18/08) hadir dan berkumpul bersama di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta. Kehadiran Kepala Dinas Kominfo Provinsi se-Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno adalah untuk memeriahkan pembukaan pesta olahraga terbesar Asia, dimana Indonesia telah ditunjuk sebagai tuan rumah Asian Games yang ke-18. Dengan mengusung tagar #DUKUNGBERSAMA, Dinas Kominfo dan masyarakat Indonesia bersatu padu mendukung penyelenggaraan Asian Games XVIII di Jakarta dan Palembang.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Dr. Sudarman menjelaskan sesuai dengan instruksi dari pemerintah pusat, seluruh daerah diminta untuk berpartisipasi aktif dalam menginformasikan Asian Games XVIII. “Dinas Kominfo Provinsi se-Indonesia secara aktif menyebarluaskan informasi dan mengkomunikasikannya secara luas kepada masyarakat supaya terlibat aktif dalam even olahraga terbesar untuk kawasan Asia”, Jelas Dr. Sudarman. Menurut Dr. Sudarman, tidak dapat dipungkiri ajang Asian Games ini telah mengangkat citra dan martabat Indonesia. “Dari pernyataan delegasi dari negara yang berpartisipasi, mereka sangat puas terhadap layanan dan fasilitas yang disediakan panitia. Venue pun telah memenuhi standar yang telah ditentukan”, Terang Ketua salah satu Masjid di Bangka ini. Dr. Sudarman meyakini dukungan masyarakat Indonesia kepada para pejuang olahraga Indonesia akan membangkitkan prestasi olahraga Indonesia. “Apalagi baru saja tim sepakbola Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF. Momen tersebut akan memicu para atlet Indonesia untuk mengibarkan Sang Merah Putih di tiang tertinggi”, Kata Dr. Sudarman.
Ketika ditanya tentang atlet Asian Games, Sudarman berbangga bahwa ada delapan atlet dari Bangka Belitung yang akan berjuang mengharumkan nama Indonesia. “Mereka merupakan duta olahraga dari Bangka Belitung yang akan berjuang mengibarkan sang merah putih di ajang Asian Games. Kita berdoa supaya mereka mendapatkan medali emas”, Pinta Dr. Sudarman. Dr. Sudarman berharap supaya masyarakat Indonesia dapat mensukseskan Asian Games ini. “Jika penyelenggaraan sukses, maka sejatinya kita semua menjaga marwah Indonesia. Bukan hanya sukses penyelenggaraan, tapi juga sukses dalam prestasi olahraga serta sukses dalam pembangunan ekonomi”, Tutup Ketum Forum Silaturrahmi Bangka Belitung ini. (*/Red)
